Berita, Artikel, Prestasi

SUKSES BARA PAMERA TINGKAT NASIONAL XVI, AR-ROHMAH PUTRI RAIH JUARA

ARROHMAH.CO.ID — Santri Ar-Rohmah Putri Pesantren Hidayatullah Malang kembali meraih prestasi membanggakan. Torehan prestasi kali ini yaitu pada ajang Bara Pamera XVI Tingkat Madya dan Wira Se-Indonesia, Kamis-Sabtu (23-25/2).

Ajang ini merupakan salah satu ajang bergengsi dalam dunia Palang Merah Remaja yang diadakan oleh Universitas Islam Negeri (UIN) Malang. Tujuannya untuk mengkader dan membentuk generasi muda yang bermanfaat bagi masyarakat.

Sekedar informasi, Bara Pamera telah terselenggara selama 16 kali, selanjutnya akan diselenggarakan lagi Bara Pamera XVII dengan tingkat Madya (SMP/sederajat) dan tingkat Wira (SMA/sederajat) se-Indonesia. Bara Pamera XVI ini bertajuk “Membangun Sinergi, melalui Silaturahmi Kepalangmerahan dengan Kolaborasi Aksi dan Kreasi”.

Tim PMR Ar-Rohmah Putri memberangkatkan 30 santri yang terbagi dalam tiga tim dan akhirnya sukses mendulang tiga piala. Piala tersebut adalah Peringkat 2 Madya SMA, Peringkat 3 Pratama SMA dan Peringkat 3 Pratama SMP. Acara ini diadakan di lapangan Yonzipur 5, Kepanjen, Kabupaten Malang.

Syafira Rizki, selaku pembina tim, mengaku bangga dan bahagia dengan capaian anak didiknya yang berhasil meraih tiga piala dalam Bara Pamera XVI.

“Alhamdulillah, tidak menyangka bisa menjadi juara, apalagi ini pertama kalinya ikut lomba PMR”, ujarnya.

Ia berharap, capaian ini dapat menjadi motivasi bagi santri lainnya agar jangan minder dan berputus asa dalam meraih mimpi, sehingga potensi yang dimiliki oleh setiap santri dapat berkembang dengan baik. (Kontributor: El-Weeldan | Editor: El-Weeldan)

Facebook
WhatsApp
Telegram

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *

SUKSES! MADIN AR-ROHMAH PUTRI KAMPUS 1 GELAR UJIAN TERBUKA MARHALAH 3 & 6
LANCAR! 335 SANTRI IKUTI MUNAQOSYAH UJIAN TERBUKA
SANTRIWATI TANGGUH, LATIHAN PANAHAN & NAVIGASI DI ALAM BEBAS
PRESTASI GEMILANG SMA AR-ROHMAH PUTRI DALAM KOMPETISI KNOWLEDGE BATTLE
Pendidikan Terbaik Ala Nabi Muhammad: Menginspirasi dan Relevan Sepanjang Masa
GELAR SKRINING KESEHATAN: LANGKAH AWAL MENUJU GENERASI SEHAT DAN UNGGUL

Berita Terbaru Lainnya

Berita, Artikel, Prestasi, Pengumuman terbaru lainnya

kampus 1

Ar-Rohmah IBS
Kampus Putri dengan jenjang SMP & SMA yang berfokus pada hafalan al-quran, baik bagi yang baru mulai menghafal atau yang ingin menuntaskan hafalan 30 Juz

kampus 2

Ar-Rohmah IIBS
Kampus Putri dengan jenjang SMP & SMA yang berfokus pada pengenalan wawasan Internasional melalui intregasi kurikulum dalam dan luar negeri

kampus 3

Ar-Rohmah Putra Tahfizh
Kampus Putra dengan jenjang SMP & SMA yang berfokus pada hafalan al-quran, baik bagi yang baru mulai menghafal atau yang ingin menuntaskan hafalan 30 Juz

Kunjungi Halaman Kampus

Ingin Mendaftarkan ananda di

Ar-Rohmah ?

Kami membuka pendaftaran untuk tahun ajaran 2025 dan 2026